Pembangunan Jalan Usaha Tani 5 Titik di Kec Siabu Selesai Dikerjakan Kelompok Tani

Koranwantara.com – Madina

Pembangunan Jalan Usaha Tani yang bersumber dari dana APBN di Kelurahan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara sudah terselesaikan dan masyarakat petani sawah telah dapat melewatinya dan memamfaatkannya,”kata salah seorang Ketua Kelompok Tani Misbahuddin, Sabtu (28/1/2023).

Berdasarkan hasil informasi yang didapat dari salah seorang warga Kelurahan Siabu berisinial R dia mengatakan ada pembangunan Jalan Usaha Tani di Kelurahan Siabu kepada awak media ini yang lalu menjumpai salah seorang Ketua Kelompok Tani Misbahuddin di rumahnya. Dengan baik Misbahuddin memberikan informasi betul ada 5 titik pembangunannya setiap titik itu satu kelompok tani dan perkerjaannya tidak diborongkan dan pekerjanya asli masyarakat Kelurahan Siabu,”kata Misbahuddin.

Masih kata Misbahuddin mengatakan, anggaran pembangunan Jalan Usaha Tani yang 5 titik itu bersumber dari dana APBN tahun 2022 sejumlah Rp.500.000.000,- (lima ratus juta rupiah) dan itulah anggaran dari 5 kelompik tani tersebut, ke 5 kelompok itu yakni, 1. Kelompok Tani Serumpun Kuini II yang diketuai oleh Rajap dengan lebar jalan 400 cm panjang 65 m. 2. Kelompok Tani Mangga Besar yang Diketuai oleh Marajo lebar jalan 400 cm Panjang 110 m. 3. Kelompok Tani Damai yang diketuai oleh Misbahuddin, lebar jalan 400 cm panjang 90 m. 4. Kelompok Tani Satahi III yang diketuai Iskandar, lebar jalan 400 cm panjang 150 m. 5. Kelompok Tani Harapan Jaya yang diketuai Dahler, lebar jalan 400 cm panjang 64 m.

Misbahuddin menyampaikan juga, bahwa anggaran yang dikucurkan tersebutlah di peruntukkan ke 5 titik pembanguan Jalan Usaha Tani yang ada di Kelurahan Siabu kecamatan Siabu Kab Madina,”jelas Misbahuddin kepada wartawan.

Kordinator UPTD Dinas Pertanian kecamatan Siabu kholidah saat ditemui wartawan yang kebetulan berdomisili di Kel. Siabu mengatakan, memang ada pekerjaan pembangunan Jalan Usaha Tani 5 titik di Kel. Siabu yang dikelola 5 kelompok tani dan dana bersumber dari APBN, menurutnya kucuran anggaran ini berkat atas permohonan kelompok tani dan perjuangan masyarakat Kel Siabu IKMAS yang ada di Jakarta.

Kholidah sebagai Kordinator Dinas Pertanian kecamatan Siabu sangat bersukur atas terkucurnya anggaran itu dimana pemampatannya akan dapat nanti dirasakan masyarakat petani sawah yang otomatis dapat meningkatkan produktivitashasil pertanian kedepan,”jelas Kholidah. @ HN

Facebook Comments Box

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *